Konsep Desain Ruang Keluarga Minimalis Sederhana

Kenyamanan merupakan bagian penting dari ruang keluarga pada setiap rumah minimalis. Apalagi ruangan ini sering dijadikan sebagai tempat untuk berkumpul seluruh keluarga. Sehingga kita harus memberikan suasana yang berbeda dibandingkan dengan ruangan lainnya. Tentu saja untuk memberikan suasana yang berbeda pada ruangan ini sebaiknya kita mulai mempertimbangkan banyak pilihan desain minimalis untuk ruangan ini. Biasanya hal ini dilakukan dengan menerapkan konsep desain secara sederhana dan lebih memanfaatkan banyak furniture di beberapa sudut ruangan. Namun, kita juga harus ingat bahwa desain ruang keluarga minimalis sederhana juga membutuhkan penerapan warna yang lebih baik pada seluruh bagian ruangan.

Gambar Ruang Keluarga Minimalis

Beberapa pemilik rumah yang ingin memaksimalkan desain ruang keluarga minimalis sederhana, akan memberikan kesan cerah pada bagian tertentu. Dinding ruangan ini akan tampil dengan warna netral pada seluruh bagian. Kemudian kita juga bisa menerapkan lantai keramik dengan dominasi warna netral dan pola yang menarik. Tentu saja kita juga bisa menerapkan langit-langit ruang keluarga dengan konsep sederhana. Biasanya pada dinding ruang keluarga ini terdapat beberapa hiasan seperti lukisan, foto keluarga, dan hiasan dinding lainnya. Sehingga membuat bagian dinding terlihat tidak terlalu kosong. Bahkan, hiasan seperti ini juga bisa memberikan kenyamanan bagi seluruh keluarga saat berkumpul bersama.

Untuk memberikan penampilan yang lebih baik, tentu kita harus menentukan furniture yang ditempatkan pada ruangan ini. Sebaiknya kita memilih furniture yang sesuai dengan konsep desain ruang keluarga minimalis sederhana. Apalagi saat ini banyak pilihan furniture yang akan memberikan kenyamanan lebih baik. Selain itu, kita juga harus mempertimbangkan ukuran furniture yang akan digunakan pada ruangan ini. Tidak perlu menempatkan banyak furniture di ruangan ini. Mungkin kita hanya membutuhkan sofa dengan ukuran yang cukup besar, beberapa meja, cabinet dengan desain menarik dan perlengkapan hiburan. Desain pada masing-masing furniture ini juga bisa tampil dengan konsep minimalis. Untuk memberikan kenyamanan yang lebih baik, perlengkapan hiburan pada ruang keluarga juga bisa ditempatkan pada dinding.

Gambar Ruang Keluarga Minimalis (2)
Gambar Ruang Keluarga Minimalis (3)
Gambar Ruang Keluarga Minimalis (4)
Gambar Ruang Keluarga Minimalis (5)

Pada rumah minimalis, konsep ruang keluarga seperti ini juga membutuhkan penerapan warna yang lebih baik. Biasanya penerapan warna seperti ini akan didukung dengan pencahayaan yang lebih baik. Kita bisa menggunakan beberapa lampu dengan warna netral untuk mendukung konsep desain ruang keluarga minimalis sederhana. Apalagi interior pada rumah minimalis selalu menempatkan beberapa lampu khusus pada sudut ruangan. Hal ini juga yang akan memberikan kenyamanan berbeda dibandingkan ruangan lainnya. Bahkan, kita juga bisa menempatkan standing lamp dengan ukuran tertentu yang bisa digunakan saat seluruh keluarga berkumpul bersama.

0 comments:

Post a Comment

Home - About - Order - Testimonial
Copyright © 2010 Rumah Minimalis Koe All Rights Reserved.